Libatkanlah Allah dalam setiap langkah kita untuk mengarungi kehidupan yang fana ini.

Hanya hamba Allah yang selalu berserah. Hanya hamba Allah yang selalu berpasrah. Karena segalanya bergantung pada-Nya.
Hanya pada dia semua bermuara..

Jumat, 23 November 2012

Tempat Spesial


Tempatku Mencari, Menuntut, dan Menimba Ilmu
Assalamu’alaikum,

Gimana kabar antum-antum semua? Semoga selalu dalam limpahan nikmat sehat dari-Nya. Amin.

Postingan kali ini, aku mau membahas mengenai tempatku yang terakhir untuk menuntut ilmu sebagai seorang siswa. Kenapa? Karena setelah dari tempat ini, insya Allah aku akan ngelanjutin menjadi seorang mahasiswa. Amin.

Udah tahu belum aku mau membahas apa? Sip, mengenai SMA tempatku belajar. SMANSA, itulah istilah kerennya. Salah satu kebahagiaanku adalah aku bisa menuntut ilmu di sekolah ini. Bagaimana tidak, SMA yang berada di jalan Mayjend Sutoyo no. 7 ini adalah SMA terbaik di kotaku. Sekolah yang memberikanku banyak pelajaran-pelajaran berharga. Sekolah dengan siswa-siswinya yang bersahabat. Sekolah yang banyak memberiku kegiatan-kegiatan berarti. Sekolah dengan guru-gurunya yang ramah.

Aku optimis bisa keterima di sekolah ini. Tapi ya tetap deg-degan waktu pengumumannya. Aku yakin Allah pasti memberikan yang terbaik dan tempat yang terbaik di kotaku, aku rasa adalah SMA Negeri 1 Kebumen ini.

Aku merasakan atmosfer yang berbeda saat aku SMP dengan SMA saat ini. Ya walaupun teman-teman di sekolah ini banyak yang satu SMP, tapi rasanya beda. SMA ini serasa rumah kedua bagiku. Ya karena dari pagi sampai sore ngabisin waktu di sekolah. Ada aja agenda kegiatan yang membuat pulangnya agak sore. Kalau enggak ada agenda ya pengen aja di sekolah dulu, soalnya kalau di rumah bingung mau ngapain. Beda banget sewaktu SMP. Pengennya cepet-cepet pulang kalau udah bel pulang.

Sekolah yang saat ini statusnya RSBI ini, siswanya lengkap dengan karakter, gaya, dan keahlian masing-masing. Ada yang pinter musik, pinter nyanyi, pinter dalam bidang akademik, pinter bidang olahraga, pinter bahasa, pinter keterampilan, dan pinter-pinter yang lain. Semua itu didukung dengan organisasi (ekstrakurikuler) yang ada di sekolah ini. Kebayang banyaknya ekskul di sekolah ini?

Lingkungan di sekolahku sudah sangat baik. Suasananya udah hampir religius. Fasilitas di kelas udah cukup bagus. Lapangannya masih cukup untuk menampung 800 lebih siswa-siswinya sewaktu upacara. Koperasinya udah lengkap bagiku. Kantinnya udah enak-enak makanannya. Musholanya udah bagus. Perpusnya udah bagus banget. Laboratoriumnya udah memadai. Kamar mandinya udah memadai. UKSnya udah bagus.

Salah satu hal yang kutunggu-tunggu adalah selesainya pembangunan di sekolah ini. Tapi masih lama banget (2015), keburu lulus. Gak masalah si, kan bisa main-main ke sekolah sewaktu-waktu walaupun udah lulus. 

Teman-teman di sekolah ini sangat bersahabat banget. Merekalah orang-orang yang aku butuhkan untuk menemaniku belajar di sekolah ini. Memang, tidak salah aku pilih sekolah ini dalam perjalananku menimba ilmu di dunia ini. Aku merasa puas bisa masuk dan belajar di SMANSA ini.

Sampai sini dulu ya. Mohon maaf atas segala kesalahan dan kekeliruan.

*SMA SATU KEBUMEN, yang sangat kucinta*

Wassalamu’alaikum.



Tidak ada komentar: